Tuesday, 8 March 2016

Alasan Rider Potensial Inggris Tak Jadi Membalap di MotoGP

kampusbet : Alasan Rider Potensial Inggris Tak Jadi Membalap di MotoGP






Agen Bola : Sebelum memutuskan menggunakan jasa Stefan Bradl dan Alvaro Bautista di gelaran MotoGP 2016, Tim Aprilia Racing berencana memasukkan nama pembalap Moto2, Sam Lowes. Sayangnya, hal itu urung dilakukan sehingga Lowes diputuskan untuk tetap berada di Moto2.

Menurut Direktur Balap Aprilia Racing, Romano Albesiano, Lowes memiliki kemampuan dan kualitas untuk bertarung di MotoGP. Akan tetapi setelah mempertimbangkan mengenai pengalaman, rider potensial asal Inggris tersebut pun dinilai masih harus berada di kelas Moto2.
“Kami telah memikirkan hal itu, membiarkannya promosi ke MotoGP pada musim ini. Tapi pada akhirnya kami putuskan untuk memberikannya satu musim lagi di Moto2,” ungkap Albesiano, seperti dimuat Speedweek, Rabu (9/3/2016).


Ketimbang buru-buru mengajak promosi ke MotoGP, Albesiano menilai pembalap berusia 25 tahun tersebut mengembangkan dirinya lagi di Moto2. Menurut Albesiano, akan lebih baik apabila Lowes promosi ke kelas utama dengan status juara di Moto2 2016.
“Saya berekspektasi dia bisa bertarung untuk gelar juara 2016. Dia memiliki talenta yang luar biasa dan kami tahu dia masih bisa terus berkembang,” terang pria berkebangsaan Italia itu.
Musim lalu, Lowes memang tampil cukup impresif. Juara dunia satu kali Supersport Championship tersebut menyelesaikan kompetisi 2015 di posisi empat dengan raihan 186 poin.

No comments:

Post a Comment